Siapkan Generasi yang Berkualitas, Mahasiswa KKM Kelompok 3 Realisasikan Seminar "Pentingnya Pendidikan Tingkat Lanjut" di SMK N 9 Pandeglang


Pers Dialektika - Mahasiswa KKM Kelompok 3 Desa Pagelaran Gelar Seminar Pendidikan Tingkat Lanjut di SMK N 9 Pandeglang pada Senin, 13 Februari 2023

Seminar yang digelar di Aulla SMK pada pukul 10.00 WIB ini Bertemakan “Pendidikan Tingkat Lanjut Sebagai Solusi Untuk Menghadapi Tantangan Global”

Siswa/i yang hadir di Aula merupakan Siswa/i kelas XI dan kelas XII, dengan bantuan Ibu Imas selaku WAKASEK SMK N 9 Pandeglang, Siswa/i yang hadir memenuhi seluruh penjuru Ruangan Aula, Bu Imas berharap dengan adanya Seminar ini semoga dapat membantu memberikan pencerahan kepada Siswa/i terkait pentingnya Pendidikan Tingkat Lanjut khususnya kelas XI yang akan segera lulus

“Saya Berharap kalian bisa memperhatikan dengan seksama apa yang dijelaskan oleh kaka kaka Mahasiswa, karena bagaimanapun Pendidikan Tingkat Lanjut ini sangat penting dijaman sekarang”, Ungkapnya kepada Seluruh Siswa/i yang hadir

dalam Paparan materinya Friska selaku Narasumber kedua berharap agar Siswa/i menjadi lebih semangat kedepannya untuk mencapai keinginan mereka

“Harapan setelah diadakannya Seminar ini Siswa/i menjadi lebih Semangat untuk dapat melanjutkan Pendidikan setelah Kelulusan, dapat berpikir jauh kedepan guna mencapai apa yang menjadi Keinginannya”

Sepdi Hidayat Selaku Ketua Kelompok dalam Pemaparannya juga mengatakan bahwa di era sekarang dunia punya PR yaitu harus menyiapkan Generasi yang Berkualitas agar bisa menghadapi  Masalah Masalah Global saat ini

“Ada 5 Tantangan Global yang saat ini sedang dihadapkan kepada seluruh Manusia di Bumi; yaitu Pertumbuhan Populasi, Kemiskinan, Perubahan Iklim, Kesehatan Global, Konflik dan Keamanan. nah dari semua itu Dunia harus menyiapkan Generasi generasi yang Berkualitas, generasi yang mampu mengatasi Masalah Masalah yang Krusial dalam skala Besar, makadari itu saya harap temen temen bisa mengembangkan Kemampuannya, kembangkan Skillnya, gali lebih dalam Potensi yang ada dalam diri kalian agar dapat menyesuaikan dengan keadaan dunia saat ini”, Jelas Sepdi

Posting Komentar

0 Komentar